Jam belum lagi menunjukkan pukul tujuh pagi. Meski demikian di Sabtu ini suasana halaman Bintaraloka sudah begitu ramai.
Kursi yang ditata di dekat tempat parkir mulai banyak yang menduduki.
Ya, pagi itu ada kegiatan Try Out UKD SD dan MI yang diadakan di SMP Negeri 3 Malang.
Try Out UKD SD dan MI adalah salah satu dari rangkaian acara Peringatan HUT Bintaraloka yang ke 73.
Selain Try Out ada banyak acara lainnya, di antaranya gebyar seni, pameran, jalan sehat juga olimpiade IPA tingkat SD.
UKD atau Uji Kompetensi Dasar merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan kebudayaan Kota Malang dengan tujuan untuk mendapatkan nilai kelulusan yang akan digunakan sebagai syarat mengikuti PPDB SMP Negeri Kota Malang.
Untuk menghadapinya perlu dilakukan latihan yang terus-menerus dan sesekali mengikuti uji coba sehingga siswa bisa mengetahui sejauh mana persiapan yang telah dilakukan.
Dalam rangka membantu siswa SD untuk mengetahui sejauh mana kesiapan mereka untuk menghadapi UKD 2023 inilah SMP Negeri 3 mengadakan Try Out tersebut.
Pendaftaran try out sudah dilaksanakan sejak sepuluh hari sebelum pelaksanaan. Pendaftaran yang dilakukan lewat link google form ini disambut antusias oleh siswa dari berbagai SD.
Terbukti ada 651 siswa SD yang pagi ini mengikuti try out dan terbagi dalam 27 ruangan.
Siswa di antaranya berasal dari SD Purwantoro, Lowokwaru, Bareng, Kebonsari, Tanjungrejo, Bunulrejo, Sawojajar, Blimbing, Tunjungsekar, Kauman, Muhamadiyah, Laboratorium UM, Global Islamic School, Polehan, SDI Sabilillah, SDK Santo Yosep juga SDK Santa Maria.
Siswa yang datang ke sekolah ada yang diantar oleh orang tua ataupun guru pendamping. Siswa begitu bersemangat meski seharusnya hari Sabtu adalah hari dimana mereka biasanya menikmati libur di rumah.
Hal ini bisa dilihat dari beberapa siswa yang menyempatkan diri untuk foto bersama sebelum memasuki ruangan try out.
Try out yang diadakan mulai dari pukul 08.00 hingga pukul 10.00 ini adalah kerjasama antara SMP Negeri 3 Malang dengan Bimbel Ganesha Operation.
Acara berlangsung lancar dari awal hingga akhir. Kelancaran acara ini sangat didukung oleh kerjasama panitia yang begitu kompak, pihak Ganesha yang menyiapkan soal dan pengawas try out, juga OSIS yang memberikan bantuan sejak sehari sebelum pelaksanaan hingga acara berakhir hari ini.
Selain dari Ganesha, pengawas try out sebagian berasal dari guru-guru SMP Negeri 3 Malang.
Di akhir acara try out pagi ini dilaksanakan rapat evaluasi antara SMP Negeri 3 Malang dan Ganesha Operation.
Akhirnya terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan sehingga acara Try Out UKD ini bisa berjalan dengan lancar, dan sampai jumpa di try out tahun mendatang.
Salam Bintaraloka:)
- Latihan Soal Bangun Ruang Sisi Datar - November 19, 2024
- Bangun Ruang Sisi Datar (Kubus, Balok, Prisma dan Limas) - November 18, 2024
- Bangun Ruang Sisi Datar (Panjang Kerangka dan Luas Permukaan) - November 18, 2024